Peringati HUT SEKAR Ke 18, Berikut Pesan Imam Rofi'i Ketua DPD Perhutani Bondowoso




Bondowoso, Radar24Jam

Bertempat di halaman kantor Perhutani Bondowoso hari ini 11/1/23 Administratur Perum Perhutani bersama segenap Asper dan seluruh karyawan karyawati memperingati hari ulang tahun Serikat Karyawan (SEKAR) Perhutani ke 18.


Dalam sambutan tertulisnya ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Sekar Perhutani yang dibacakan oleh imam rofi'i ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Sekar Perhutani Bondowoso mengajak seluruh sekaris untuk ikut berperan aktif dalam rangka menjaga eksistensi dan keberadaan hutan di pulau Jawa sebagai penyokong kehidupan penduduk sekitar disamping keberadaan kawasan hutan yang memiliki nilai strategis mengingat hutan dipulau Jawa juga menjadi obyek vital negara yg harus di jaga oleh seluruh komponen bangsa


Ditempat yang sama Andi Adrian Hidayat Administratur Perhutani Bondowoso yang juga sebagai Majelis pembimbing organisasi (MPO) Sekar pada sambutannya mengucapkan Dirgahayu untuk Sekar Perhutani .

Andi berpesan teruslah berjuang menjaga merawat dan memelihara kelestarian hutan khususnya di pulau Jawa dan Sekar harus tetap Eksis dalam memperjuangkan kesejahteraan seluruh anggotanya,

Sebagai salah satu pendiri serikat karyawan Perhutani, Nama besar SEKAR akan tetap ANDI pertahankan sampai akhir hayat, itu janji saya, ucapnya


Diakhir sambutan Andi menggemakan Tagline Perhutani Bondowoso yang diikuti oleh seluruh karyawan

Siapa Kita.... ???

KPH Bondowoso Ber AKHLAK

POTENSI

MANDIRI

PRESTASI


Sumber : Yulianto Kompers Perhutani Bondowoso

(suwaris)

Posting Komentar

0 Komentar